Cerpen Santri Benda: Nyi Roro Kidul Versi Jawa


Putri Kadita merupakan anak dari Raja Munding Wangi.Putri Kadita memiliki kecantikan yg sangat luar biasa,sampai-sampai seluruh negeri mengakui kecantikannya.Namun sayang sekali walaupun Putri Kadita merupakan putri yg paling disayangi oleh Raja Munding Wangi,tetapi Raja Munding Wangi sangat mengharapkan kehadiran seorang anak laki-laki ,yg tidak bisa dia dapatkan dari istri pertamanya yakni ibu dari Putri Kadita.
Kemudian Raja Munding Wangi pun memutuskan untuk menikahi Dewi Mutiara,dan harapan Raja Munding Wangi pun terwujud akhirnya ia memiliki anak laki-laki dari Dewi Mutiara.Singkat cerita anak laki-laki tersebut ,sudah tumbuh dewasa dan akan menjadi penurun tahta kerajaan.Namun harapan untuk menjadi penurun tahta itu tertahan dikarenakan adanya kehadiran Putri Kadita.Kemudian Dewi Mutiara pun meminta baik-baik kepada Raja Munding Wangi untuk mengusir Putri Kadita dari kerajaan ini,namun usahanya gagal.Lalu Dewi Mutiara memanggil seorang  dukun untuk mengutuk Putri Kadita menjadi manusia yg memiliki bisul&borok yg luar biasa,dan rencana itu pun berhasil.Akhirnya Raja Munding Wangi pun dengan terpaksa mengusir Putri Kadita dari kerajaannya.
Putri Kadita merasa sedih berjalan sendirian,setelah 7 hari 7 malam berjalan,akhirnya Putri Kadita menemukan pantai.Ia pun merasa senang karena dia merasa pantai ini berbeda dengan pantai lainnya.Lalu  Putri Kadita berenang ke laut pantai tersebut dan ajaibnya dalam sekejap kutukan Putri Kadita pun hilang seketika.Setelah berenang dia pun mendapat mandat untuk menjaga dan mengurus Laut Selatan beserta isinya,dan ia mendapat julukan Nyi Roro Kidul.
TAMAT


PENULIS : RAMADHAN BINTANG.B
KELAS : VIII B Tsanawiyyah
Pesantren Persatuan Islam 67 Benda Kota Tasikmalaya